Ngurip-Ngurip Ngaji, Selapanan Rijalul Ansor Jepara Dibuka

0
242
Selapanan MDS Rijalul Ansor PC GP Ansor Jepara di Pusdiklat. Foto; ansorcyberjepara

AnsorJepara.or.id – Bertempat di Joglo Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) GP. Ansor Jepara, Bulungan, Pakisaji, Jepara, Pimpinan Cabang (PC) Majlis Dzikir dan Sholawat (MDS) Rijalul Ansor GP. Ansor Jepara menggelar Selapanan Perdana pada Jumat (8/3/2024) malam.

Agenda tersebut dibuka langsung oleh Ainul Mahfudh, Ketua PC GP. Ansor Jepara. Ainul menyatakan, kegiatan ini akan terus dilangsungkan setiap malam Sabtu Kliwon di Gedung Pusdiklat Ansor Jepara.

“Pengajian selapan ini sebagai bagian ngurip-ngurip kegiatan Ansor Banser, dan sengaja kami pusatkan kegiatan semacam ini di Pusdiklat,” tutur Ainul.

Ainul berharap, Pusdiklat Ansor tidak hanya dijadikan sebagai tempat kegiatan Ansor Banser saja, tapi juga bisa dimanfaatkan untuk kegiatan masyarakat secara umum yang positif, “kemarin, misalnya ada yang izin untuk kegiatan Posyandu, PKK dan kegiatan yang lain,” ungkap Ainul kepada puluhan peserta selapanan.

Selapanan diisi dengan pembacaan Nadhom Syafil Hal (شافى الحالّ) yang ditulis langsung oleh M. Abdullah Badri, Ketua PC MDS Rijalul Ansor Jepara.

Dalam muqaddimahnya, Abdullah menjelaskan bahwa selapanan Sabtu Kliwon MDS Rijalul Ansor Jepara ini diinisiasi langsung oleh Ketua Ansor Jepara, “saya mendapatkan tugas khusus untuk menghidupkan kegiatan rutinan setiap sabtu kliwon di Pusdiklat,” ungkapnya.

“Karena ini amanat khusus dari Ketua Cabang Ansor supaya saya yang mengaji, akhirnya saya mengarang nadham syi’ir yang saya beri nama Syafil Hal,” tandasnya.

Konten kitab nadham tersebut berisi ratusan syiir Bahhar Wafir yang menjelaskan tentang ke-Aswaja-an dan Kebangsaan. “Saya tulis dalam bentuk nadham supaya orang-orang yang membaca mudah mengingat dan menghafal,” lanjutnya.

Dalam karyanya ini, Abdullah mengaku akan ada revisi bila dirasa perlu, mengingat persiapan proses pengarangan yang sangat mepet.

Baca: Pimpinan Anak Cabang PAC GP Ansor Kecamatan Tahunan Gelar Konferancab ke-X

Sebelum memulai ngaji selapanan, hadirin diajak untuk membaca Sholawat Wafaq lima kali. Setelahnya, sholawat itu dibaca tiga kali. [ansorjepara.or.id/ka]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here